
Uji Efektivitas Pupuk NPK Phonska Cair pada Cabai di Tabanan
Tabanan, 23 Juni 2025 - Bertempat di Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, usai persiapan lahan pada Selasa lalu, hari ini tim BRMP Bali melakukan aplikasi pupuk dasar Petroganik dan pemasangan mulsa plastik,
pada kegiatan Uji Efektivitas Pupuk NPK Phonska Cair pada Tanaman Cabai. Kerjasama PT. Petrokimia dengan BRMP Bali. Rencananya kegiatan akan dilanjutkan dengan penanaman benih cabai pada Senin mendatang.
Pupuk dasar Petroganik yang diaplikasikan hari ini merupakan pupuk organik granul yang diproduksi oleh PT. Petrokimia dan termasuk dalam pupuk bersubsidi tahun 2025. Sejak diterbitkannya Keputusan Menteri Pertanian
(Kepmentan) Nomor 644/KPTS/SR.310/M/11/2024 Pemerintah kembali mengalokasikan
pupuk organik bersubsidi sebesar 500 ribu ton untuk tahun 2025. Pupuk ini dipercaya dapat meningkatkan kesuburan tanah melalui perbaikan sifat fisik, kimia dan biologi tanah.
Pupuk NPK Phonska Cair yang menjadi objek uji pada kegiatan ini diharapkan dapat mendukung pertanian modern bagi petani khususnya
yang telah menggunakan teknologi drone untuk menyemprot tanaman budidayanya serta melalui kegiatan kerjasama BRMP Bali dan PT Petrokimia dapat berkontribusi terhadap pengembangan kawasan hortikultura dan modernisasi pertanian di Bali.
(Anella dan Tim)