BSIP Bali Gelar Rapat Koordinasi Perluasan Areal Tanam Padi di Kabupaten Buleleng
Menindaklanjuti kegiatan survey penentuan titik lokasi pengambilan air, serta verifikasi data luas lahan tadah hujan di Kabupaten Buleleng, Hari Senin (25/3) BSIP Bali mengadakan rapat koordinasi bertempat di Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Kepala BSIP Bali Dr. drh. I Made Rai Yasa, dihadiri oleh perwakilan, Kepala Bidang Tanaman Pangan Distan Buleleng, Bidang PSP Distan Buleleng, Perwakilan Kodim 1607 Buleleng, Perwakilan Balai Wilayah Sungai (BWS) Bali-Penida, Koordinator BPP se-Kabupaten Buleleng.
Dalam rapat koordinasi dibahas langkah-langkah konkret dalam pencapaian Perluasan Areal Tanam (PAT) di Kabupaten Buleleng, serta tata cara pelaporan capaian PAT nantinya. "Untuk pelaporan capaian Perluasan Areal Tanam nantinya berbeda dengan laporan Luas Tambah Tanam yang sudah biasa kita dilaporkan" jelas Kepala BSIP Bali.