
BSIP Bali Hadiri Bimtek Pertanian Organik di Tabanan Sebagai Narasumber
Tabanan - Selasa, (17/12), Kepala BSIP Bali, Dr. drh. I Made Rai Yasa, MP., menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pertanian Organik Menuju Tabanan Era Baru, Aman, Unggul Madani (AUM) sebagai narasumber di Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan. Acara dibuka oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan, I Made Subagia, S.Pi.,MM., Sebagai peserta yaitu, Koordinator dan PPL dari seluruh BPP di Kabupaten Tabanan. Selain dari BSIP Bali, Narasumber juga Kepala UPTD BPTPHBUN (Ir. Sri Wahyuni), dan Kepala UPTD BSMKP (Putu Desy Darma Susantini, S.Si.,M.Si.).
Dalam arahannya Kepala Dinas Pertanian Tabanan menyampaikan maksud dan tujuan diadakan Bimbingan Teknis untuk memberikan pengetahuan baru kepada peserta untuk perbaikan budidaya tanaman dengan sistem pertanian organik di Tabanan.
Kepala BSIP Bali dalam paparannya yang berjudul “Model Pengembangan Pertanian Organik di Kabupaten Tabanan” menekankan pada potensi dan permasalahan pengembangan pertanian organik. Salah satu kesimpulan dalam materinya yaitu, Faktor-faktor yang mempengaruhi keberlanjutan penerapan pertanian organik di Bali antara lain, kesetabilan harga, kepastian pasar, kesehatan, program pemerintah dan biaya resertifikasi.
Sementara itu Kepala UPTDBPTPHBUN menyampaikan materi dengan judul “Pengendalian Hama Terpadu (PHT) Sebagai Salah Satu Solusi Pengendalian Pertanian Organik”. Sedangkan Kepala UPTD BSMKP menyampaikan materi terkait Tata cara dan persyaratan sertifikasi organik.