Kunjungan Hari Ke II Siswa SMAN 5 Denpasar Belajar Bertani di BSIP Bali
Kamis, (6/6), Hari ke II sebanyak 30 orang siswa didampingi para guru SMAN 5 Denpasar mengunjungi BSIP Bali masih dalam rangka yang sama dengan hari pertama yaitu, belajar menanam tanaman cepat panen. Kali ini kunjungan siswa diterima oleh Kepala BSIP Bali bersama staf lainnya.
Dalam arahannya Kepala BSIP Bali, Dr. drh. I Made Rai Yasa, MP., menyampaikan bahwa tujuan para siswa belajar pertanian di BSIP Bali sangat baik. Beliau meyakinkan bahwa sektor pertanian memberikan peluang yang sangat luas bagi siswa jika sudah memasuki dunia kerja nantinya.
Dikatakan pula bahwa bertani merupakan hal yang menyenangkan dan bisnis tanaman sayuran sangat menjanjikan keuntungan, karena kebutuhan akan pangan ke depan akan semakin meningkat. "Mengingat semakin sempitnya lahan untuk bertani, memanfaatkan lahan pekarangan menjadi salah satu solusinya, dan siswa dapat mempelajari semua itu di sini" ujarnya.
Usai mendengar arahan para siswa langsung dipandu untuk praktek kerja mulai dari membuat media pesemaian, menanam sayuran, menyiram, dan praktek menanam tanaman dengan sistem Hidroponik.